|
Balikpapan - Selasa, 26 Maret 2024 sampai Rabu, 27 Maret 2024. Asesmen Standarisasi Kota Balikpapan (ASKB) adalah kegiatan pengukuran capaian standar kompetensi lulusan Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada kompetensi dasar literasi dan numerasi kota balikpapan.
Literasi dan numerasi adalah kemampuan dasar yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Literasi merujuk pada kemampuan seseorang untuk membaca, menulis, dan memahami teks, sementara numerasi merujuk pada kemampuan seseorang untuk memahami, menggunakan dan memanipulasi angka. Dalam hal tersebut SMP Syaichona Cholil Balikpapan telah melaksanakan kegiatan ASBK Literasi Numerasi menggunakan aplikasi kelas pintar secara online. Kegiatan ini di ikuti semua siswa kelas IX yang terdiri dari 4 Kelas. Pelaksanaan Literasi Numerasi ini dibagi menjadi 2 hari dalam 2 sesi, yang mana pada hari pertama dengan mata pelajaran Literasi dan hari kedua dengan mata pelajaran numerasi. Sesi 1 diikuti oleh kelas IX A (Putri) di ruang Multimedia SMP Syaichona Cholil Balikpapan dan Kelas IX C (Putra) diruang Kelas SMP Syaichona Cholil Balikpapan. Begitu juga Sesi 2 diikuti oleh kelas IX B (Putri) di ruang Multimedia SMP Syaichona Cholil Balikpapan dan Kelas IX D (Putra) diruang Kelas SMP Syaichona Cholil Balikpapan. Alhamdulillah selama pelaksanaan ASKB Literasi Numerasi tahun 2024 berjalan dengan lancar tanpa kendala apapun.
Balikpapan - Senin, 18 Maret 2024 sampai Selasa, 19 Maret 2024. Dalam rangka Persiapan Asesmen Standarisasi Kota Balikpapan (ASKB) maka dinas pendidikan dan kebudayaan kota balikpapan telah melaksanakan kegiatan Try Out 2 Literasi Numerasi menggunakan aplikasi kelas pintar secara online. Kegiatan ini di ikuti semua siswa kelas IX yang terdiri dari 4 Kelas. Pelaksanaan Literasi Numerasi ini dibagi menjadi 2 hari dalam 2 sesi, yang mana pada hari pertama dengan mata pelajaran Literasi dan hari kedua dengan mata pelajaran numerasi.
Sesi 1 diikuti oleh kelas IX A (Putri) di ruang Multimedia SMP Syaichona Cholil Balikpapan dan Kelas IX C (Putra) diruang Kelas SMP Syaichona Cholil Balikpapan. Begitu juga Sesi 2 diikuti oleh kelas IX B (Putri) di ruang Multimedia SMP Syaichona Cholil Balikpapan dan Kelas IX D (Putra) diruang Kelas SMP Syaichona Cholil Balikpapan. Alhamdulillah selama pelaksanaan Try Out 2 Literasi Numerasi tahun 2024 berjalan dengan lancar tanpa kendala apapun.
Balikpapan - Sabtu, 9 Maret 2024. Bulan suci ramadhan sebentar lagi tiba. Bulan yang sangat ditunggu-tunggu oleh umat muslim seluruh dunia karena keistimewaannya. Salah satu yang tidak asing ditelinga kita ialah puasa. terlebih dahulu kita akan mempelajari pengertian puasa baik itu menurut bahasa arab maupun menurut istilah. Pengertian puasa (Saum) menurut bahasa Arab artinya menahan dari segala sesuatu seperti menahan makan, minum, nafsu, menahan berbicara yang tidak bermanfaat dan sebagainya. Sedangkan puasa menurut istilah ajaran islam yaitu menahan diri dari segala sesuatu yang membatalkannya, lamanya satu hari, mulai dari terbit fajar sampai terbenamnya matahari dengan niat dan beberapa syarat. Firman Allah SWT : “Hai orang-orang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertaqwa”. (QS. Al Baqarah . 183).
Dalam Rangka Menyambut bulan suci ramadhan PP. Syaichona Cholil Balikpapan menggelar pawai ramadhan dengan tujuan Ramadhan ataupun puasa dapat lebih dikenal serta Siswa kita dan lebih antusias dalam menyambut ataupun melaksanakan kegiatan positif di bulan ramadhan tahun ini. Dalam kegiatan pawai ini, seluruh warga sekolah baik TK, MI, Diniyah, SMP, SMA, SMK dibawah naungan PP. Syaichona Cholil Balikpapan. Sebelum melaksanakan pawai, siswa setiap lembaga akan menampilkan hiburan dari penampilan drumband, drama, tari, habsy, dan lain sebagainya. Selanjutnya seluruh warga sekolah akan jalan kaki berbaris rapi keliling sekitar PP. Syaichona Cholil Balikpapan dan melewati tempat-tempat keramaian sekitar wilayah Balikpapan Selatan. Balikpapan - Selasa, 5 Maret 2024 sampai Rabu, 6 Maret 2024 telah di laksanakan kegiatan Try Out 1 Literasi Numerasi mengunakan aplikasi kelas pintar secara online. Kegiatan ini di ikuti semua siswa kelas IX yang terdiri dari 4 Kelas. Pelaksanaan Literasi Numerasi ini dibagi menjadi 2 hari dalam 2 sesi, yang mana pada hari pertama dengan mata pelajaran Literasi dan hari kedua dengan mata pelajaran numerasi. Sesi 1 diikuti oleh kelas IX A (Putri) di ruang Multimedia SMP Syaichona Cholil Balikpapan dan Kelas IX C (Putra) diruang Kelas SMP Syaichona Cholil Balikpapan. Begitu juga Sesi 2 diikuti oleh kelas IX B (Putri) di ruang Multimedia SMP Syaichona Cholil Balikpapan dan Kelas IX D (Putra) diruang Kelas SMP Syaichona Cholil Balikpapan. Alhamdulillah selama pelaksanaan Try Out 1 Literasi Numerasi tahun 2024 berjalan dengan lancar tanpa kendala apapun. Balikpapan - Minggu, 3 Maret 2024 bertempat di Aula Masjid Al-Haramain telah di laksanakan kegiatan Doa Bersama dan Basuh Kaki Orangtua Kelas XI SMP Syaichona Cholil Balikpapan. Kegiatan ini di ikuti semua siswa kelas IX, orang tua wali murid, guru-guru SMP Syaichona Cholil Balikpapan serta dihadiri juga oleh wakil pengasuh PP. Syaichona Cholil Balikpapan. Agenda kegiatan meliputi Pembukaan, Penampilan, Doa, Basuh kaki orang tua, dan lain sebagainya. |
AuthorTim Media TautanArchives
November 2025
Categories |